Pembimbing Kemasyarakatan Laksanakan Koordinasi dengan Rumah Bekam guna Pelatihan Kemandirian Klien Bapas Nusakambangan

    Pembimbing Kemasyarakatan Laksanakan Koordinasi dengan Rumah Bekam guna Pelatihan Kemandirian Klien Bapas Nusakambangan
    Pembimbing Kemasyarakatan Laksanakan Koordinasi dengan Rumah Bekam guna Pelatihan Kemandirian Klien Bapas Nusakambangan

    Cilacap - Bapas Nusakambangan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan bagi Klien Pemasyarakatan. Setelah membuat Griya Abhipraya, kali ini Bapas Nusakambangan Jalin koordinasi dengan Rumah Bekam Cilacap, Selasa (19/12/2023).

    Mahasin, salah satu Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Nusakambangan Sambangi Rumah Bekam Sehat Cilacap dalam rangka rencana kegiatan bimbingan kemandirian praktik bekam untuk Klien Bapas Nusakambangan. Kegitan ini dilaksanakan Pada hari ini Selasa, 19 Desember 2023. Kunjungan ini merupakan tindak lanjut kerjasama dan disambut langsung oleh Bapak Seto Wididgdo Utomo S.H. Pembimbing Kemasyarakatan menyampaikan rencana kegiatan pelatihan Bekam pada bulan Januari 2024 dengan peserta pelatihan dari Klien Bapas Nusakambangan dan rencana bertempat di Griya Abhipraya Pinondang.

    Bapas Nusakambangan berharap melalui kerjasama ini dapat membantu Klien Pemasyarakatan untuk meningkatkan keterampilannya.

    "Melalui kegiatan ini (Bimbingan Kemandirian) diharapkan Klien memiliki keterampilan tambahan yang bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari" jelas Mahasin.

    Rifki Maulana

    Rifki Maulana

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Keamanan, Petugas Lapas Pasir...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Pasir Putih Kirim Pejabat Struktural...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Salurkan Hak Suara, Pegawai dan WBP Lapas Permisan Coblos di TPS 909
    Terima Logistik Kotak Suara, Lapas Permisan Siap Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Terima Logistik Kotak Suara, Kalapas Permisan Jamin Netralitas Jajaran Dalam Pilkada Serentak 2024
    Lapas Pasir Putih Sukseskan Agenda Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami